Pendakian Gunung Prau Via Wates Temanggung

Teman-teman wisatawan gunung yang akan ke Gunung Prau, saat ini ada beberapa pintu masuk ke Gunung Prau selain lewat Patak Banteng. Yaitu lewat Kali Lembu dan Dieng. Selain itu juga ada jalur pendakian Wates. Kami berharap teman teman tidak terkonsentrasi di satu jalur saja untuk memecah konsentrasi pengunjung Gunung Prau supaya tidak antri dan macet di jalur. Ini untuk kenyamanan teman teman sekalian.

Wisata Alam Desa Wates 

Jalur Pendakian WATES :
Basecamp pada KETINGGIAN 1.986 mDpl. 
Panjang jalur pendakian 4,7 KM dengan waktu tempuh 2 jam perjalanan ditambah 1 jam waktu istirahat (pemula). Jalur pendakian masuk pada kategori landai dengan kemiringan antara 15° s/d 65°. Kisaran suhu pada jalur pendakian antara 6°C s/d 16°C. Vegetasi: 400 m setelah meninggalkan Basecamp langsung memasuki vegetasi hutan cemara dengan kekayaan tanaman hutan lain dan buah-buahan perdu untuk keperluan survival hingga pada ketinggian 2.100 mdpl atau jarak tempuh 3 KM. Kemudian 1,2 KM terakhir merupakan padang ilalang dan kawasan Puncak Teletubbies.
Satwa:  Elang Jawa, Sigung, Musang ekor cincin, berbagai jenis burung, Kera ekor Panjang, Babi Hutan, dan beberapa satwa lain.

Akses dari Wonosobo: Mendolo-Pasar Kejajar-ambil arah ke timur menuju Desa Wates (Kec. Wonoboyo, Kab. Temanggung) Call Basecamp untuk penjemputan/ojek.

Akses dari Jogja, Solo, Boyolali, Salatiga Ponorogo, Madiun, Malang dsk: melalui Temanggung-Parakan-Ngadirejo-Muntung-Nglaruk-Batok-Cemoro-Wates. (Call Basecamp untuk layanan shuttle dari Ngadirejo-Wates).

Akses dari SEMARANG, Kendal,Tegal, Pekalongan, Batang, Pemalang: Weleri-Sukorejo-Candiroto-Batok-Cemoro-Wates. (Call Basecamp untuk layanan shuttle dari Kantor PERHUTANI Candiroto-Wates)

Fasilitas : Parkir indoor untuk 100 sepeda motor, garasi untuk 2 mobil.
Ketersediaan air pada setiap pos pendakian hingga Pos 3.
View point Air Terjun Silendang diantara Pos 2 dan Pos 3 pada ketinggian 2.000 mdpl.
Lokasi Camping Ground di Pos 3 dan Pos 2 apabila cuaca memburuk.
Camp site di ketinggian 1.986 mdpl untuk menikmati sunrise bersama keluarga maupun acara gathering community/corporate, serta pelatihan pendakian gunung atau survival.
Tersedia penyewaan perlengkapan mountaineering.
Tim SAR apabila terjadi kecelakaan pada saat pendakian.
Asuransi Jiwa bagi setiap pendaki.
Basecamp Wates Call Information: 0819-0398-5381 / 082138949293

Sumber Tulisan : fanpage Gunung Prau
Sumber Gambar : fanpage Wisata Alam Desa Wates

Posting Komentar untuk "Pendakian Gunung Prau Via Wates Temanggung"