Sleeping Bag Salah Satu Peralatan Mendaki Gunung Untuk Tidur
Melanjutkan tulisan tentang sleeping bag (SB) sebelumnya, pertama SB kalau di lihat dari sisi bentuknya atau tipenya, secara umum ada dua bentuk SB, bentuk tikar dan bentuk mumi atau kepompong (memakai istilah yang sering saya dengar) Masing-masing bentuk ada kelebihan dan kekurangannya.
SB Tikar, bentuknya persegi panjang, dilengkapi oleh resleting di tepinya sehingga dengan membuka resleting, SB ini bisa digunakan sebagai alas, maka disebutlah dengan nama SB tikar. Fungsi SB sebagai kantung tidur berganti sebagai alas atau tikar.
Adapun SB mumi (coba ingat bentuk mumi di Mesir atau kalau ke kebun lihat kepompong ulat), bentuk SB jenis ini dari atas mengecil ke bawah, di desain memang untuk menyelubungi badan, walaupun dilengkapi dengan resleting pada tepi untuk membuka tetap tidak seluas SB tikar jika dipakai untuk alas.
Dari jenis bahan pengisi SB ada beberapa macam seperti : polar, dakron dan duck/goose down (bulu angsa). Pada umumnya yang banyak di jual di toko-toko perlengkapan gunung adalah polar dan dakron karena harganya relatif terjangkau. SB tersebut rata-rata diharga Rp 150.000,- sampai Rp 200.000,- Kemampuan SB ini umumnya masih bisa nyaman dipakai sampai suhu 15° celcius.
Contoh SB Makalu Isi DakronYang Pernah Saya Punya |
SB duck down memang dikenal mampu memberikan kehangatan sekaligus kenyamanan. Selain itu duck down juga ringan dan bisa di kompres sehingga packing menjadi kecil. Hanya saja kelemahan SB ini harganya mahal. SB duck down biasanya masih nyaman di pakai sampai suhu 2° celcius.
Tentu saja informasi di atas masih sedikit, karena berkembangnya teknologi tekstil dan semakin banyaknya produsen perlengkapan mendaki gunung dan perlengkapan outdoor pada umumnya. Bagi yang bingung memilih sleeping bag, sebaiknya sesuaikan dengan budget saja. Silahkan komentar dan berdiskusi di kolom yang sudah disediakan, dengan senang hati jika ada masukkan untuk membuat tulisan yang lebih bagus lagi kalau saya mampu he he.., terimakasih.
Tentu saja informasi di atas masih sedikit, karena berkembangnya teknologi tekstil dan semakin banyaknya produsen perlengkapan mendaki gunung dan perlengkapan outdoor pada umumnya. Bagi yang bingung memilih sleeping bag, sebaiknya sesuaikan dengan budget saja. Silahkan komentar dan berdiskusi di kolom yang sudah disediakan, dengan senang hati jika ada masukkan untuk membuat tulisan yang lebih bagus lagi kalau saya mampu he he.., terimakasih.
Posting Komentar untuk "Sleeping Bag Salah Satu Peralatan Mendaki Gunung Untuk Tidur"
Posting Komentar