Mp3 Di Flashdisk Tidak Bisa di Putar

Kenapa File Mp3 Di Flashdisk Tidak Bisa di Putar ( Tidak Terbaca Di Player USB)

Pernah mengalami zaman memutar kaset tape? Pernah mengalami saat CD berjaya? Sampai sekarang yang saya temui adalah pemutar mp3 dengan flashdisk, walaupun di sana ada juga sistem dengan server atau cloud juga he he.. Di tulisan ini saya cuma berbagi pengalaman saat flashdisk yang berisi file MP3 yang saya miliki tidak terbaca di player yang ada USB flashdisknya. Saya heran kenapa file MP3 di flashdisk tidak bisa diputar. Apa salah saya? Berkali-kali saya coba dengan mengeluarkan semua file ( file mp3 tidak saya taruh dalam folder), kemudian saya ganti format file menjadi wav, tetap saja tidak bisa terbaca. Akhirnya saya googling saja, dan ternyata hanya pada masalah sepele, yaitu format file system dari flashdisk sendiri, tidak masalah dengan format mp3 tersebut karena format mp3 bisa di putar di player mp3 untuk mobil atau tape mobil dan semisalnya.

Flashdisk yang saya punya adalah Sandisk Cruzer Blade 32 giga, dan biasanya untuk kapasitas besar flashdisk di format dalam bentuk NTFS (New Technology File System). Inilah penyebab kenapa file mp3 di flashdisk tidak bisa di putar, karena format flashdisk di NTFS, sedangkan player Mp3 membaca format flashdisk FAT32 (File Allocation Table). Setelah saya ubah format file system dari NTFS ke FAT32 lewat windows 10, akhirnya usb flashdisk terbaca di player mp3 tersebut. Mudah bukan ? ternyata oh ternyata he he.., silakan copy paste semua file mp3 milik anda jika flashdisk sudah di format ke FAT32

Mp3 Di Flashdisk Tidak Bisa di Putar
Mp3 Di Flashdisk Tidak Bisa di Putar 



mp3 di flashdisk tidak bisa di putar
Perhatikan File System Kalau Masih NTFS Ganti Dengan FAT32




format mp3 untuk mobil
Flashdisk Kita Format Dengan Format FAT32


Cara Membuat Playlist di Flashdisk Dengan DriveSort

Tersisa PR: " Bagaimana Membuat Playlist di Flashdisk" , sehingga saat flashdisk di tancapkan ke player, maka file diputar sesuai urutan yang sudah kita tentukan dalam playlist tersebut. Sudah saya coba dengan winamp dan saya copykan file playlistnya tetap tidak bisa urut sesuai keinginan saya. 

Akhirnya saya googling lagi, begitulah kalau mengalami permasalahan selalu saya coba mencari solusinya di google siapa tahu sudah ada yang pernah menulisnya. Sampailah pada software DriveSort dengan kata kunci di google : cara membuat playlist di flashdisk, mungkin pakai bahasa Inggris juga bisa how to make playlist on flashdisk tapi kata kunci ini masih jarang yang mencari. Tidak mengapa kita coba saja menggunakan DriveSort. Software ini bisa di download di situs resminya:  Download DriveSort.

Setelah DriveSort kita download,  di ekstrak dan di instal. Adapun cara menggunakan DriveSort sangat mudah sekali, perhatikan langkah-langkahnya kita mengurutkan file Mp3  dengan DriveSort.

  • Masukkan File ( Open File) Dengan Klik Icon Open a Disk
drivesort
Klik Pada Icon "Open a Disk" DriveSort
  • Setelah file yang di maksud masuk dalam DriveSort, kita pilih mode Playlist (Playlist Mode DriveSort)
cara mengurutkan lagu
Mode Normal
Perhatikan gambar di atas, mode normalnya sort by name ( urutan berdasarkan nama), kita centang saja mode playlist.

drivesort,mengurutkan lagu
Setelah Mode Playlist Kita Centang, Pindahkan File Dengan Mouse
Setelah mode playlist DriveSort kita centang, maka bagian depan file akan urut dengan nama kolom Nb. Kalau belum muncul kolom Nb tersebut, geser saja file, misalnya file bagian bawah kita atur untuk di putar lebih dahulu, maka pilih dan pindahkan dengan mouse ke atas. Secara manual tinggal susunan file Mp3 kita atur sendiri. 

Terakhir jangan lupa di simpan ( save/ ctrl+s) , silahkan di tancapkan ke port USB di Mp3 player, semoga berhasil (Y)

17 komentar untuk "Mp3 Di Flashdisk Tidak Bisa di Putar "

Comment Author Avatar
Comment Author Avatar
terimakasih kembali, semoga MP3 bisa di putar di player MP3 USB
Comment Author Avatar
Makasih banyak bro sangat membantu, sukses selalu 😁
Comment Author Avatar
terimakasih kembali, berawal dari permasalahan sendiri saat copy mp3 tidak bisa di putar lewat flashdisk, cari solusi di google dan ditulis lagi, semoga bermanfaat untuk yang lainnya
Comment Author Avatar
ty mas bro sangat sangat membantu, semoga sukses selalu
Comment Author Avatar
Terimakasih atas doanya juga
Comment Author Avatar
Beli baru udah FAT32.. Dan masih ga bisa nih.. Ada yg bisa bantu.. Plss
Comment Author Avatar
Membuat Playlist di Flashdisk Dengan DriveSort itu wajib apa ndak sih setelah format NFTS nya dirubah ke FAT32
Kok punyaku aku buka formatnya udah FAT32 harusnya kan NFTS. Aku rubah ke NFTS masih tidak bisa diputar di radio. Mohon pertolongannya🙏😭😢. 2 flashdisk kok gak bisa semua
Comment Author Avatar
- tidak wajib buat playlist , tidak wajib pakai window 10, harusnya sudah bisa terbaca dan diputar jika sudah FAT32
Comment Author Avatar
terimakasih
sangat menbantu memberi manfaat bgt🙏
Comment Author Avatar
jaman skrg susah dulu donloud bisa di putar skrg file ada tapi gk bisa di putar
Comment Author Avatar
Mungkin....
Rubah juga format memory nya... soalnya usb ane formatnya MBR.. saya coba rubah format usb ke GPT

caranya ketik aja di google "ubah mbr to gpt cmd" tanpa tanda petik

mudah"an membantu
Comment Author Avatar
Terimakasih, sudah menambah informasi dari pengalaman Anda