Cara Daftar (Booking) Online Gunung Merbabu
Update Cara Booking/ Daftar Online Pendakian Gunung Merbabu
Di bulan Juli 2022 ini coba saya lihat lagi cara booking online atau registrasi online untuk pendakian Gunung Merbabu.
Alamat websitenya di sini : https://tngunungmerbabu.org/, scroll ke bawah kalau yang browsing dengan HP. Coba cari-cari lagi tulisan booking online.
daftar online gunung merbabu |
Setelah saya cari ketemu , atau bisa langsung ke tautan berikut ini :
website pendaftaran online objek wisata merbabu saat ini sudah responsive di android , jadi tidak perlu zoom ini zoom out seperti dahulu.
Destinasi wisatanya juga bukan hanya pendakian gunung ada juga objek wisata yang berada di kawasan Taman Nasional Gunung Merbabu.
untuk kategori Jalur Pendakian :
- Jalur Pendakian Selo
- Jalur Pendakian Suwanting
- Jalur Pendakian Wekas
- Jalur Pendakian Cuntel
- Jalur Pendakian Thekelan
untuk kategori Objek Wisata :
- Grejengan Kembar
- Kopeng Treetop Adventure Park
- Umbul Songo
- Top Selfie
- Grenden
- Kalipasang
- Goa Sladak
secara umum cara pendaftaran online untuk jalur pendakian gunung sama baik lewat Selo, Suwanting ataupun lewat jalur lainnya.
- Pertama di minta ceklist persyaratan dan setuju dengan peraturan yang ada
cek list syarat dan setuju |
- Lengkapi informasi kita sebagai pendaki gunung
melengkapi identitas pendaki |
- Lanjutkan scroll kebawah untuk melengkapi yang harus di isi, sampai menghitung biaya tiket
hitung biaya tiket |
mudah kan cara pendaftaran online pendakian gunung merbabu ?
jika mengalami kesulitan bisa baca kembali panduannya di sini :
setelah proses menghitung biaya tiket, sistem akan mengirim kode OTP ke email ketua rombongan , email yang dimasukkan saat mendaftar online
kode OTP itu fungsinya untuk konfirmasi, masukkan kode OTP ke kolom konfirmasi
setelah konfirmasi, akan dikirim bukti booking online ke email
terus gimana caranya konfirmasi ke petugas di basecamp ? tunjukkan saja bukti daftar online tersebut ke petugas,
ya seperti biasalah di Indonesia ini kan biar sudah online tetap saja bisa di print asal tidak harus melampirkan fotokopi KTP dan KK , he he he. . .
Untuk pembayaran bisa nanti saat masuk ke jalur pendakian gunung , namanya juga tiket masuk kan ?
Kenapa harus ribet daftar online segala sih ?
Karena kita memasuki kawasan Taman Nasional yang ada zonasi dan peraturan jika beraktivitas di sana.
Penetapan batas kuota tertentu adalah upaya untuk mencegah kerusakan di kawasan Taman Nasional , yang bisa timbul akibat tidak terkontrol jumlah orang yang berkunjung.
************************************
Dokumentasi Tautan Booking Online Gunung Merbabu Tahun 2019
************************************
- Siapkan HP atau komputer dan koneksi internetnya
- Klik atau sentuh alamat URL ini : http://regonlinemerbabu.ip-dynamic.com:808/daftar/
- Karena tampilan websitenya belum responsive jika pakai HP, maka siap-siap zoom in dan zoom out.
Cara Daftar (Booking) Online Gunung Merbabu |
- Sebelum mendaftar baca dahulu peraturannya, scroll ke bawah untuk melihatnya.
Peraturan Memasuki Taman Nasional Gunung Merbabu |
- Tandai/ centang Setuju, dan klik/sentuh SUBMIT
Mengisi Data Pendaki |
Selanjutnya mengisi data-data,sebagai seperti : NIK atau Nomer KTP ,Nama Lengkap (sesuai KTP),Nama Panggilan, Jenis Kelamin, Tanggal lahir, Alamat sesuai KTP, Kota Tinggal dan Kodeposnya, kalau tidak tahu kodeposnya bisa cari di google. Untuk jalurnya bisa di sesuaikan lewat Selo, Cuntel, Swanting, Thekelan atau Wekas.
Intinya mudah kok cara mengisinya, semua bahasa Indonesia dan mudah di mengerti. Kalau sendirian dan tidak punya organisasi di coba saja misalnya nama oganisasi freelance he he.. Data -data lain yang dibutuhkan , karena online ya harus punya email, zaman gini hampir semua orang punya email, sampaipun kaum rebahan juga punya email. KTP jangan lupa, kalau daftar rombongan maka ketua rombongan menyiapkan data-data anggotanya.
Setelah dizoom in , zoom out atau geser kanan kiri data sudah dimasukkan semua, Lanjutkan scroll ke bawah lagi.....
Setelah dizoom in , zoom out atau geser kanan kiri data sudah dimasukkan semua, Lanjutkan scroll ke bawah lagi.....
Siapkan Juga Peralatan Mendaki Gunungnya |
Pilih atau centang peralatan mendaki gunung yang di bawa, kalau anak ultralight santuy saja lah gak sampai di tanya baseweight ya ha ha.. Lengkapi daftar peralatan yang dibawa. Kalau sudah yakin di isi semua dengan benar, lanjutkan klik atau sentuh SUBMIT. Hore... belum apa-apa sudah sampai puncak? Itu mah SUMMIT beda keles dengan SUBMIT, tanya noh Google translate kalau gak mudeng bahasa Inggris.
Klik Atau Sentuh SUBMIT Setelah Semua Data Diisi Dengan Benar |
Cek Ulang Data Dan Print Pendaftaran Online Pendakian Gunung Merbabu
Setelah kita submit terus langkah selanjutnya bisa kita lihat data yang kita isikan tadi, buka website tngunungmerbabu.org, cari pendaftaran online atau langsung ke alamat ini http://regonlinemerbabu.ip-dynamic.com:808 .
Klik EDIT DATA PENDAKI |
Untuk cek data pendaki, klik atau sentuh EDIT DATA PENDAKI
Masukkan Register ID Sebelum Cek Ulang Atau Print Data Pendaki Yang Sudah Kita SUBMIT |
Setelah SUBMIT data pendaki kita akan mendapatkan kode unik ( Registrasi ID), gunanya untuk cek ulang data, kalau ada yang salah atau perlu tambahan bisa di edit, kalau sudah benar semua bisa di print ( di download file form pendaftaran dalam format PDF)
Kemudian kita simpan form pendaftaran dengan cara klik atau sentuh PRINT, setting pada destination print klik safe as pdf dan kemudian Save.
File yang sudah kita simpan/download tadi sebagai Bukti pendaftaran dibawa untuk registrasi ulang di loket pendaftaran di Jalur Pendakian Selo.
Cara Cek Kuota Pendakian Gunung Merbabu
Kalau sudah kita coba daftar tapi kuota sudah penuh berarti itu nasib he he, ganti hari saja. Bagaimana cara cek kuota pendakian Gunung Merbabu. Masih sama di halaman pendaftaran tadi , kalau kita scroll ke bawah akan kita temui cek kuota.
- Masuk ke halaman pendaftaran online bisa ke alamat ini : http://regonlinemerbabu.ip-dynamic.com:808/daftar/
- Scroll kebawah sampai ketemu Cek Kuota Pendaki, klik atau sentuh saja
Cara Cek Kuota Pendaki Gunung Merbabu |
Selanjutnya kita akan diarahkan ke halaman seperti di bawah ini jika koneksi internet ada he he..
Coba Cek Kuota Pendakian Gunung Merbabu Tanggal 24 Desember 2019 |
Saya coba cek kuota pendaki, silahkan masukkan tanggalnya, coba saja cek hari-hari libur atau satu hari sebelum hari libur.
Tanggal 25 Desember kan Hari Libur Saya Coba Cek Tanggal 24 Desember |
Kira-kira sudah ada yang daftar belum ya? seperti kita ketahui bulan-bulan ini (sampai Oktober 2019) Merbabu masih ada sedikit terbakar di beberapa titik, karena musim hujan belum juga tiba. Jadi pendaftaran merbabu masih di tutup sampai batas yang belum ditentukan (sampai kondisi memungkinkan). Syukur-syukur kalau musim hujan ada kegiatan perbaikan jalur, penanaman pohon bersama, dan semoga Merbabu kembali seperti sediakala setelah kebakaran.
Kuota Pendaki Gunung Merbabu |
Perlukah SIMAKSI Untuk Mendaki Gunung Merbabu
Seperti kita ketahui bersama kalau Gunung Merbabu masuk kedalam Kawasan TNGMb ( Taman Nasional Gunung Merbabu). Kawasan Taman Nasional boleh dikunjungi, hanya saja dengan sistem zonasi, dimana zona inti tidaklah boleh dikunjungi karena masuk ke dalam habitat flora dan fauna yang dilindungi.
Butuhkah SIMAKSI untuk mendaki Gunung Merbabu? tentu saja kalau akan masuk zone konservasi butuh SIMAKSI (Surat Izin Masuk Kawasan Konservasi), bagaimana pembagian zonasi di Gunung Merbabu? saya sendiri belum tahu, ada halaman informasinya di website TNGMb namun masih kosong, silahkan ke alamat berikut ini https://tngunungmerbabu.org/zonasi/
Demikian tulisan yang panjang tapi ringkas tentang Cara Daftar (Booking) Online Gunung Merbabu
Posting Komentar untuk "Cara Daftar (Booking) Online Gunung Merbabu"
Posting Komentar